Nakita.id - Campak merupakan salah satu dari penyebab kematian utama pada anak-anak di dunia.
Campak adalah penyakit yang menular dan serius disebabkan oleh virus.
Dilansir dari situs Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), pada 1980, sebelum vaksinasi tersebar luas, campak menjadi penyebab kurang lebih 2,6 juta kematian setiap tahun.
BACA JUGA: FBI Sebut 2 Merek Hape Terkenal Buatan Tiongkok Ini Tidak Layak Digunakan
Campak disebabkan oleh virus yang termasuk keluarga paramyxovirus dan virus ini menyebar melalui kontak langsung dan melalui udara.
Virus menginfeksi mukosa membran, lalu menyebar ke seluruh tubuh.
Perkembangan imunisasi memiliki peran yang besar dalam menurunkan angka kematian akibat campak.
BACA JUGA: Ini 5 Shio yang Diramalkan Punya Keuangan Baik di Tahun Anjing Tanah
Source | : | IDAI |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR