Dampak positif digital savvy pada anak
Tentu saja dunia digital memberikan banyak pengetahuan dan informasi.
Dan hal itu bisa menjadi dampak positif untuk anak kalau Si Kecil beradaptasi dalam digital savvy yang baik.
Firesra menyebutkan bahwa melalui digital savvy, anak-anak bisa memiliki pengetahuan yang sangat luas.
Selain itu, anak jadi bisa mencoba berbagai macam hal sehingga kemampuan akan minatnya terasah.
“Kita gak kebayang ya misalnya anak umur 9 tahun udah bisa belajar coding, pemrograman,”
“Atau anak-anak yang suka gambar bisa pakai aplikasi buat gambar di tabletnya dan mereka bisa bikin karya,”
“Atau yang suka musik bisa download aplikasi-aplikasi yang mempermudah mereka latihan musik,” jelas Firesra mencontohkan dampak positif dari digital savvy yang baik.
Dan pada akhirnya anak-anak jadi bisa mengeksplor banyak hal serta mengasah kemampuan dari hal yang diminatinya.
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR