Nakita.id - Tidak banyak yang tahu, ternyata ada manfaat tersembunyi setelah disuntik vaksin Covid-19.
Sebagian warga dunia dan Indonesia telah mendapatkan vaksin Covid-19.
Sebagian lagi, masih enggan atau belum mendapatkan giliran untuk disuntik vaksin Covid-19.
Saat ini, anak-anak usia 12-17 tahun, orang dewasa, dan lansia sudah bisa mendapatkan vaksin Covid-19.
Jika Moms takut untuk divaksin, sebaiknya perhatikan manfaat vaksin Covid-19 yang tidak banyak orang tahu berikut ini, dilansir dari Kompas.com (27/6/2021).
1. Melindungi orang lain
Tidak hanya melindngi diri sendiri, setelah disuntik vaksin Covid-19, Moms juga bisa melindungi orang lain, loh.
Jika cakupan vaksinasi tinggi dan merata di suatu daerah, maka akan terbentuk kekebalan kelompok (herd immunity).
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | kompas |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR