Nakita.id - Bercinta menjadi sesuatu yang sangat penting bagi pasangan suami istri.
Pasalnya, rutin bercinta bisa meningkatkan keharmonisan rumah tangga.
Selain itu bercinta juga bisa memupuk kembali perasaan cinta satu sama lain.
Bahkan beberapa ahli mengatakan bahwa bercinta juga bisa meningkatkan kesehatan Dads dan pasangan.
Sebagian pasangan di Indonesia tentu menginginkan durasi yang lebih lama ketika bercinta.
Karena durasi yang lama membuat Moms dan Dads sama-sama merasakan kepuasan.
Rasa puas itu tentu akan berdampak pada keharmonisan dan keutuhan rumah tangga.
Tapi asal Moms tahu, tidak semua pria bisa bertahan lama saat bercinta.
Hal ini karena stamina Dads yang terus berkurang sesuai usia mereka. Faktor kelelahan karena seharian beraktifitas juga berpengaruh pada stamina seorang pria.
Makanya sebagian pria memilih untuk mengonsumsi obat kuat atau jamu agar bisa tahan lama di ranjang.
Kini Dads tentu tidak usah khawatir karena kalian bisa memanfaatkan bawang merah sebagai obat kuat.
Sudah sejak lama bawang merah memang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Tapi baru kali ini ada penelitian yang mengatakan bahwa bawang merah bisa dikonsumsi pria sebagai obat kuat.
Mengutip dari Misters, bawang merah merupakan salah satu bumbu dapur yang dimanfaatkan oleh pria India menjadi obat kuat.
Hal ini karena bawang merah mengandung antioksidan dalam jumlah besar sehingga mampu meningkatkan jumlah sperma pria dan secara efektif dan mengobati kondisi seperti disfungsi ereksi.
Dads yang tidak tahan lama di ranjang juga dihubungkan dengan kondisi badan yang lelah.
Nah, bawang merah ini mempunyai sifat fitokimia yang membantu memproduksi vitamin C dalam tubuh yang akan memberikan sistem kekebalan tubuh.
Lalu, bawang merah juga memiliki kandungan sulfida yang bisa memperlancar sirkulasi darah. Ketika sirkulasi darah naik maka libido Dads meningkat dengan pesat pula.
Dorongan melakuakn hubungan seks dengan pasangan makin kuat tentunya.
Nah, untuk cara bikin obat kuat dari bawang merah, Dads cukup siapkan:
- 1 siung bawang merah
- 1 ruas jahe
Mulai dari mengiris tipis bawang merah, lalu geprek jahe.
Kemudian, Dads siapkan satu gelas air dan didihkan.
Setelah mendidih masukkan irisan bawang merah dan jahe geprek. Saring dan minum airnya.
Simak 5 Destinasi Sejuk di Indonesia serta Rekomendasi Gaya agar Tetap Nyaman dan Hangat dari Uniqlo
Source | : | india.com,Misters |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR