Nakita.id - Penurunan gairah berhubungan intim antara pasangan suami istri kerap jadi momok dalam urusan ranjang.
Hubungan intim suami istri diperlukan untuk menambah kehangatan dan mempererat ikatan batin antar suami istri.
Apabila kualitas hubungan intim terganggu maka bisa mempengaruhi keharmonisan rumah tangga.
Banyak cara untuk mengatasi penurunan gairah seksual, salah satunya adalah menggunakan bahan alami.
Salah satu bahan alami yang banyak dipercaya bisa meningkatkan stamina saat bercinta adalah pasak bumi.
Melansir dari WebMD, pasak bumi yang memiliki nama ilmiah Eurycoma longifolia termasuk dalam pohon semak cemara tinggi yang biasa ditemukan di Asia Tenggara.
Di beberapa negara, pasak bumi termasuk tanaman yang dilindungi.
Akar dan kulit kayu pasak bumi dipercaya bisa mengatasi disfungsi ereksi serta meningkatkan gairah bercinta.
Melansir Healthline, penelitian menunjukkan bahwa ditemukan 109 pria yang mengonsumsi ramuan pasak bumi mengalami peningkatan gairah seksual.
Pasak bumi bisa meningkatkan aliran darah ke penis sehingga mengatasi masalah disfungsi ereksi.
Selain itu, pasak bumi juga dipercaya bisa meningkatkan kesuburan pada pria.
Penelitian menunjukkan ramuan pasak bumi bisa mengatasi masalah impotensi, meningkatkan jumlah air mani, serta meningkatkan kualitas sperma.
Penelitian lain di tahun 2010 yang diterbitkan Asian Journal of Andrology membuktikan bahwa mengonsumsi 200 miligram ekstrak pasak bumi selama 3 sampai 9 bulan bisa mengatasi masalah kesuburan pria.
Akar dan kulit kayu pasak bumi mengandung beberapa bahan kimia yang bisa meningkatkan produksi hormon testosteron.
Dampak akar dan kulit kayu pasak bumi meningkatkan produksi hormon testosteron telah terbukti secara ilmiah.
Selain itu, pasak bumi memiliki beragam manfaat untuk kesehatan.
Pasak bumi mengandung antioksidan seperti flavonoid, alkaloid, dan senyawa lain.
Antioksidan adalah senyawa yang melawan kerusakan sel yang disebabkan radikal bebas.
Radikal bebas biasanya ditemukan pada polusi dan residu produk-produk kimia yang digunakan.
Kondisi tubuh yang sehat tentunya bisa meningkatkan stamina dalam bercinta.
Selain itu, ekstrak pasak bumi bisa menurunkan stres yang kerap jadi biang keladi penurunan gairah seksual.
Riset yang dipublikasikan di Journal of The International Society of Sports Nutrition telah membuktikan manfaat pasak bumi dalam menurunkan stres.
Melalui riset tersebut, terbukti 63 orang yang mengonsumsi suplemen pasak bumi lebih stabil dalam psikologisnya.
Setelah diteliti, ternyata pasak bumi juga turut andil dalam penurunan hormon penyebab stres.
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | WebMD,Healthline |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR