Nakita.id - Sudah bisa dipastikan, aneka jenis bawang punya kecenderungan membuat mata Moms perih saat dikupas dan diiris.
Dari semua jenis, bawang bombay terbilang yang paling memicu keluarnya air mata, Meskipun rasanya tak sepedas bawang merah.
BACA JUGA: Sekarang, Ibu Bisa Lacak Lokasi Anak atau Suami Langsung Lewat Whatsapp
Perihnya mata disebabkan oleh kandungan senyawa sulfoksida pada bawang bombay.
Oleh enzim dalam bawang, senyawa ini diubah menjadi gas iritan yang membuat mata pedih.
Namun, zat ini juga yang membuat bawang menjadi harum saat dimasak.
BACA JUGA: Moms Zaman Now, Intip Tips Menyusui Pakai Baju Tanpa Kancing ala Titi Kamal
Untuk mengurangi rasa pedas bawang bombay saat dipotong, ada beberapa cara jitu yang bisa Moms coba.
Dengan cara ini, dipastikan Moms tak lagi membutuhkan tisu ketika mengiris bawang.
1. Iris di dekat ventilasi
Angin yang berhembus dari jendela atau pintu akan menerbangkan gas sehingga menjauhi mata Moms.
BACA JUGA: Doa Menyentuh Hati Caca Tengker di Ulang Tahun Nagita Slavina
Jadi, potonglah bawang di tempat yang memiliki ventilasi yang baik.
Moms juga bisa menggunakan bantuan kipas angin, untuk menghalau udara agar tak gas iritan tak mengenai mata.
2. Masukkan bawang ke chiller
Sebelum diiris, masukkan bawang ke dalam pendingin selama satu jam.
BACA JUGA: Lihat Anaknya Tertangkap Akibat Narkoba, Begini Reaksi Elvy Sukaesih
Suhu yang dingin dipercaya akan mengurangi senyawa sulfoksida yang berubah menjadi gas iritan.
3. Gunakan pisau yang tajam
Mengiris bawang disarankan menggunakan pisau yang tajam.
BACA JUGA: Hidup Mewah dan Jadi Sosialita, Ini Sumber Kekayaan Angel Lelga
Tujuannya agar proses pengirisan berlangsung cepat dan mempersingkat kontak mata dengan gas iritan.
4. Iris terakhir bagian akar
Zat sulfoksida paling banyak terdapat di bagian akar.
Karena itu, baiknya Moms mengiris dulu bagian atas, baru menuju ke bagian akar.
5. Iris bawang sambil berdiri
Dengan mengiris bawang sambil berdiri, Moms jadi memiliki jarak yang cukup jauh antara mata dan tangan.
Dengan begini, mata akan lebih sedikit terkena gas iritan.
BACA JUGA: Hati-hati Terhadap Zodiak Ini Moms, Mereka Bersifat Layaknya Bos!
6. Iris dalam air
Air dipercaya dapat melarutkan senyawa sulfoksida sehingga jumlah gas iritan yang lepas ke udara bisa berkurang.
Namun cara ini juga bisa membuat zat bermanfaat lain terbuang bersama air, sehingga kurang disarankan.
BACA JUGA: Jangan Pakai Bawang Putih Untuk Atasi Jerawat, Bisa Melepuh Parah!
Mau dicoba?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Sajian sedap |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR