Hasilnya, didapatkan aliran darah meningkat usai mengonsumsi jus jeruk.
Bagaimana hal ini bisa terjadi?
Para peneliti menduga stres bisa menjadi salah satu penyebab penurunan gairah dalam bercinta serta menggangggu kelancaran aliran darah.
Vitamin C pada jeruk yang kaya akan antioksidan dikenal sebagai penghilang stres.
Penelitian yang lain mengamati 120 orang yang mengalami stres.
Setengah dari responden tersebut diberi suplemen vitamin C 1.000 mg.
Didapati hasil bahwa responden yang tidak mengonsumsi suplemen vitamin C lebih besar mengalami peningkatan kadar hormon dan tekanan darah, dimana itu merupakan tanda-tanda stres.
Sedangkan responden yang mendapatkan vitamin C mengaku mengalami penurunan stres.
Source | : | Express Co UK |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR