- Perubahan biokimiawi darah yang dapat mengakibatkan cairan di dalam pembuluh darah berpindah ke jaringan sekitarnya.
Tak hanya itu, edema juga bisa terjadi lantaran janin atau rahim yang membesar selama masa kehamilan.
Saat rahim membesar, hal itu dapat mengakibatkan desakan pada rongga pinggul yang terdapat pembuluh darah arteri maupun pembuluh darah balik serta pembuluh limpa.
Alhasil, aliran balik akan terbendung terutama pada saat posisi kaki tertekan dan menggantung, yakni saat duduk atau berdiri terlalu lama.
Baca Juga: Ini yang Pelu Moms Tahu Soal Ciri-ciri Hamil 7 Bulan, Calon Bayi Sudah Bisa Berkedip
Walaupun terbilang wajar, Moms perlu tetap berhati-hati dengan kaki yang bengkak, apalagi ketika disertai dengan kondisi tertentu.
Salah satunya adalah tekanan darah yang meningkat.
Ya, jika pembengkakan disertai dengan peningkatan tekanan darah, ibu hamil harus waspada.
Sebab, kondisi tersebut bisa menjadi ciri-ciri hamil dengan preeklamsia.
Nah, itu dia Moms penjelasan kaki bengkak sebagai ciri-ciri hamil bermasalah. Jangan salah lagi ya, Moms!
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR