Nakita.id - Kabar mengejutkan datang dari mentalis sekaligus YouTuber Deddy Corbuzier.
Secara tiba-tiba, Deddy mengumumkan bahwa dirinya akan berhenti menggunakan media sosial untuk sementara waktu.
Pengumuman itu disampaikan olehnya melalui akun Instagram pribadi miliknya @mastercorbuzier Selasa, (10/8/2021).
Deddy mengunggah sebuah gambar yang bertemakan hitam putih, serta menuliskan keputusannya yang akan berhenti dari platform tersebut.
Deddy sendiri tak memberikan alasan yang pasti terkait berapa lama dirinya akan berhenti menggunakan media sosial.
Rupanya tidak hanya berhenti dari media sosial saja, tetapi mantan dari Agnez Mo tersebut juga berhenti dari dunia podcast serta aplikasi pesan WhatsApp.
"Untuk beberapa alasan, saat ini saya off dari semua media sosial, Podcast, dan WhatsApp. Deddy Corbuzier," tulis Deddy.
Deddy sendiri tak menjelaskan apa alasan yang membuat dirinya untuk tidak aktif di media sosial.
Seolah tak ingin membuat heboh warganet, Deddy terlihat sengaja menutup kolom komentar dari unggahannya tersebut.
Namun di dalam kolom keterangan unggahannya, Deddy menuliskan kata-kata bijak seperti mengisyaratkan sesuatu yang terjadi dalam kehidupannya.
"Bahkan di dalam sarung pedang harus tajam, begitu juga pikiran dan jiwa harus ada di dalam tubuh," tulis Deddy.
Meski kolom komentar ditutup, Deddy berhasil mencuri perhatian warganet karena sejauh ini unggahannya tersebut sudah disukai 35.040 pengguna Instagram.
Belum diketahui jelas apa alasan Deddy Corbuzier memutuskan untuk berhenti dari media sosial.
Namun postingan terakhir YouTube Deddy Corbuzier membahas mengenai penangkapan artis Dinar Candy.
Konten Deddy Corbuzier di YouTube sendiri terbilang sangatlah sukses.
Dirinya selalu berhasil untuk mengundang tokoh-tokoh menarik dari berbagai kalangan.
Maka tak heran jika kini Deddy memiliki 15,3 juta subscriber di YouTube.
Kontennya juga selalu ditonton hingga menghasilkan angka ratusan hingga jutaan kali.
Source | : | |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR