Nakita.id - Mempunyai gigi sehat dan bersih pasti impian semua orang.
Bagaimana tidak, gigi merupakan salah satu bagian tubuh yang bisa menunjang penampilan.
Apabila adalah masalah gigi yang serius, bisa menimbulkan rasa tidak nyaman buat Moms, Dads, dan lawan bicara tentunya.
Hal ini membuat Moms dan Dads tidak percaya diri saat berbicara dengan banyak orang. Maka dari itu penting sekali menjaga kebersihan gigi agar tetap sehat dan bersih.
Jika tidak merawat gigi dengan baik dan benar, maka bisa menimbulkan masalah serius.
Salah satu masalah yang muncul pada gigi adalah adanya karang gigi atau plak gigi. Karang gigi sendiri bisa terbentuk karena adanya penumpukan sisa makanan Moms.
Karang gigi tentu saja membuat warna gigi menjadi tidak cerah lagi. Karena bisa menimbulkan masalah serius, biasanya Moms langsung mencari cara untuk menghilangkan karang gigi.
Menemui dokter gigi adalah cara yang biasa Moms lakukan untuk menghilangkan karang gigi.
Namun sebenarnya ada cara lain selain pergi ke dokter untuk menghilangkan karang gigi.
Cara tersebut menggunakan bahan alami yang mudah didapat di rumah saja.
Cara membersihkannya pun sangat mudah sehingga Moms tidak perlu bantuan orang lain.
Bahan tersebut adalah serai.
Serai diketahui bisa menghilangkan karang gigi yang membandel.
Mengutip dari Health Site, karang gigi akan rontok sendirinya jika Moms mau berkumur dengan air rebusan serai.
Ini karena serai membantu menghilangkan lapisan atau film yang dibentuk oleh bakteri untuk mencegah pembentukan karang gigi dan menghilangkan karang gigi jika ada.
Ini didukung dengan fakta dari sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Global Journal of Medical Research, serai adalah salah satu tanaman herbal yang paling efektif dalam menghilangkan karang gigi.
Tentu tidak hanya menghilangkan karang gigi, berkumur dengan air rebusan serai akan membuat nafas menjadi segar dan terhindar dari bau mulut yang tidak sedap.
Untuk menghilangkan karang gigi dengan serai, Moms cukup lakukan:
1. Ambil serai, potong kecil-kecil.
2. Siapkan air 1 gelas dan didihkan. Setelah mendidih masukkan potongan serai.
3. Tunggu 10-15 menit, sampai airnya berubah kekuningan.
4. Pisahkan antara potongan serai dan airnya, tunggu hingga dingin.
5. Setelah air rebusan serai dingin Moms bisa memanfaatkannya sebagai obat kumur setelah gosok gigi.
Untuk hasil yang lebih maksimal Moms bisa memanfaatkan air rebusan serai untuk menghilangkan karang gigi 2 kali dalam sehari setelah sikat gigi.
Selamat mencoba!
Source | : | health site,NDTV Food |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR