Nakita.id - Daun sirih kerap digunakan orang-orang zaman dahulu untuk dikunyah dengan pinang.
Sudah dari turun temurun, orang memanfaatkan daun sirih untuk kesehatan.
Sirih merupakan tanaman merambat yang bisa tumbuh hingga 15 meter.
Bentuk daun sirih mirip seperti hati dengan ujung daunnya runcing.
Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya
Bila diendus, daun sirih memiliki aroma khas yang menyegarkan.
Tahukah Moms bahwa minum air rendaman sirih bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.
Caranya adalah dengan menumbuk daun sirih hingga halus, kemudian campurkan ke air.
Biarkan selama semalaman supaya dkandungan daun sirih menyatu ke air.
Keesokan paginya, Moms bisa minum air rendaman daun sirih dalam keadaan perut kosong.
Berikut ulasannya melansir netmeds.com:
Meringankan sembelit
Pada daun sirih terkandung senyawa antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas pada tubuh.
Daun sirih yang bersifat basa bisa mengembalikan pH dalam keadaan normal serta mengatasi sakit perut.
Secara luas, ayurveda merekomendasikan makan daun sirih untuk menghilangkan sembelit.
Setelah mengonsumsi air rendaman daun sirih di pagi hari dalam keadaan perut kosong, biasanya akan segera terpancing untuk buang air besar.
Buang air besar yang lancar bisa membuat tubuh mendetoks racun-racun tak berguna.
Meningkatkan kesehatan pencernaan
Bagi orang yang mengalami perut kembung, disarankan minum rendaman air daun sirih.
Selain itu, kandungan pada daun sirih bisa melindungi usus.
Daun sirih meningkatkan metabolisme yang memicu sirkulasi dan merangsang usus untuk menyerap vitamin dan nutrisi penting.
Mengurangi masalah pernapasan
Daun sirih secara luas membantu dalam mengobati masalah yang berhubungan dengan batuk dan pilek.
Ini adalah obat yang sangat baik bagi mereka yang mengalami sesak napas dan asma.
Ada dua cara mengaplikasikan daun sirih untuk mengurangi masalah pernapasan.
Yang pertama, Moms bisa mengoleskan minyak mustard pada daun kemudian hangatkan daun dan tempelkan di dada.
Sedangkan cara lainnya adalah dengan menyiapkan air rebusan daun sirih.
Bahan-bahan yang diperlukan adalah beberapa lembar daun sirih, kapulaga, cengkeh, dan kayu manis serta dua gelas air.
Rebus semua bahan hingga menyisakan satu cangkir air.
Konsumsi ramuan ini dua hingga tiga kali sehari untuk hasil optimal.
Menjaga kesehatan mulut
Daun sirih memiliki banyak zat antimikroba, yang secara efektif memerangi sejumlah bakteri yang tinggal di mulut.
Minum rendaman air daun sirih atau berkumur-kumur dengan air rebusan daun sirih bisa mencegah bau tak sedap, masalah gigi berlubang, plak, dan kerusakan gigi.
Wah, ternyata banyak sekali ya Moms manfaat kesehatan dari mengonsumsi air rendaman atau rebusan daun sirih.
Source | : | netmeds.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR