Keluarga dan teman menyukai pasangan
Bertahun-tahun tumbuh bersama keluarga, membuat orangtua memahami sifat dan pribadi kita.
Begitu juga dengan teman atau sahabat-sahabat yang mengetahui jelas hal-hal yang Moms butuhkan.
Jika keluarga dan teman menyukai serta memberikan dukungan terhadap hubungan Moms dan Dads, maka mereka melihat sikap positif yang diberikan oleh pasangan.
Dapat menjaga rahasia
Sebelum dan setelah menikah Moms tentu akan menceritakan berbagai macam hal kepada pasangan.
Pasangan yang baik tentu bisa menjaga kerahasiaan pembicaraan terlebih jika obrolan tersebut bersifat privasi.
Merubah pribadi ke arah yang lebih baik
Jika pasangan mampu menginspirasi dan merubah pribadi diri sendiri ke arah yang lebih baik, maka itu suatu pertanda bahwa Moms berada di dalam hubungan yang benar.
Seorang pasangan akan memberikan arahan dan masukan yang membangun tanpa mencela.
Source | : | Parenting Firstcry |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR