Jarang membersihkannya
Idealnya furnitur berbahan kulit dibersihkan setiap minggu.
Moms bisa membersihkannya menggunakan mikrofiber bening, maupun lampiran sikat pada penyedot debu.
Meski bahan kulit dikenal kuat, namun bila bahan ini terus terpapar debu bisa merusaknya lo, Moms.
Baca Juga: Meski Belum Resmi Menikah, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Sudah Terlihat Melakukan Hal Ini
Berlebihan dalam membersihkan furnitur
Mungkin sebagian besar dari Moms berpikir bahwa membersihkan furnitur kulit secara menyeluruh menggunakan sabun, deterjen, atau bahan lainnya bisa berefek baik untuk furnitur.
Padahal, berlebihan dalam membersihkan furnitur berbahan kulit justru bisa merusaknya.
Moms cukup menggunakan kain kering atau kain pembersih yang sebelumnya dicelupkan air hangat.
Sebelum membersihkan furnitur, ada baiknya Moms memperhatikan instruksi perawatan dari produsen furnitur.
Sebab, beda furnitur dan bahan maka beda pula perawatannya.
Source | : | Kompas.com,The Spruce |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR