Nakita.id - Pernikahan Alvin Faiz dengan Henny Rahman memang sempat menggegerkan publik.
Pasalnya pasangan ini baru saja resmi bercerai beberapa bulan sebelum mereka resmi menikah.
Banyak warganet yang menganggap bahwa pernikahan yang dilakukan keduanya terkesan terburu-buru.
Melihat sang mantan suami telah memiliki pasangan baru, kini Larissa pun disinggung soal rencana menikah lagi oleh salah satu warganet.
Melalui unggahan Instagram Storynya Larissa Chou membuka sesi QnA.
Larissa pun menjawab salah satu pertanyaan dari warganet yang menanyakan apakah dirinya akan menikah dalam waktu dekat.
"Cici niat buat nikah lagi dalam waktu dekat ada tidak?," ucap warganet.
Sontak saja selebgram berusia 25 tahun ini langsung menegaskan jika dirinya tidak terlalu terburu-buru untuk menikah lagi.
"Kalau dalam waktu dekat, enggak," ucap Larissa.
Untuk menikah kembali, rupanya Larissa lebih memilih sosok laki-laki yang benar-benar bisa mengerti kondisinya.
"Aku selalu berharap pria yang mau serius sama aku, bisa mengerti dan mau menunggu sampai aku benar-benar siap untuk menikah lagi," sambungnya.
Merasa trauma dengan masa lalu, Larissa pun memberikan beberapa kriteria khusus kepada laki-laki yang berniat meminangnya.
"Untuk menikah lagi, karena aku akan butuh pembuktian, meliat dulu bagaimana tanggung jawab nya, dan harus lebih pintar dari aku dalam segala hal ilmu dan agama nya," pungkasnya.
Larissa Chou sendiri resmi bercerai dengan Alvin Faiz pada 16 Juni 2021.
Setelah resmi menjadi seorang janda, Larissa memboyong putranya Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan ke bandung demi memulai kehidupan barunya tanpa bayang-bayang sang mantan suami, Alvin Faiz.
Tidak hanya itu, ia pun membawa beberapa pekerjanya ke rumah barunya tersebut.
Kini Larissa tampak lebih fokus untuk membesarkan putranya dan juga beberapa bisnis yang ia kelola.
Rumah tangga yang telah dibina selama lima tahun akhirnya harus kandas, karena isu hadirnya orang ketiga.
Sementara sang mantan suami, Alvin Faiz telah menikah lagi dengan janda dari sahabat dekatnya Zikri Daulay, yakni seorang perempuan bernama Henny Rahman.
Pernikahan tersebut diselenggarakan di Bogor, 14 Agustus 2021.
Source | : | |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR