Namun jangan terlalu pesimis Moms, gadget ternyata tak selamanya buruk bagi anak.
Asal ada hal yang Moms perlu tahu.
Psikolog Anak, Remaja, dan Keluarga, Roslina Verauli mengatakan gadget dapat dimanfaatkan sebagai media untuk mengembangkan kemampuan anak.
"Jangan salah kaprah, sebetulnya gadget bisa menjadi media anak menguasai kemampuan adaptif. Dapat mengembangkan kemampuan spesifik anak yang akan dibutuhkan di masa depan," ujarnya saat ditemui di talkshow bertema 'Kenali Impian dan Kembangkan Bakat dari Generasi Alfa' di Jakarta Selatan, ditulis Minggu (25/2/2018).
Vera mengtakan orangtua dapat membuat gadget sebagai media belajar anak dari banyaknya aplikasi dan konten yang terdapat di dalamnya.
BACA JUGA: Duh! Puluhan Bayi Kembar Dipisahkan Sejak Lahir Demi Sebuah Eksperimen
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR