Nakita.id - Cicak bisa ada dimana saja ya Moms, termasuk di dalam rumah.
Saat cicak tiba-tiba muncul di hadapan kita, pastinya akan kaget ya Moms.
Tidak jarang, kita pun berpikir untuk mengusir cicak agar tidak kembali lagi ke rumah.
Karena itu, cara terbaik membasmi cicak adalah mengusirnya, bukan meracuni atau membunuhnya. Tentunya dengan cara-cara yang aman.
Nah, berikut ini cara mengusir cicak di rumah mengggunakan bahan-bahan alami dilansir dari laman Livspace, Minggu (23/5/2021).
Buat Semprotan Merica
Air lada adalah cara aman yang dapat digunakan untuk mengusir cicak di rumah. Campurkan bubuk lada hitam ke dalam air, lalu kocok dan masukkan ke botol semprot.
Setelah itu, semprotkan larutan ke area-area yang biasa cicak muncul. Lada dapat mengiritasi kadal karena reaksi alergi yang timbul. Jadi, kemungkinan besar cicak akan menjauh dari area itu.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR