Nakita.id - Berhubungan intim atau bercinta merupakan suatu kebutuhan penting bagi pasangan yang sudah menikah.
Bukan cuma untuk mempunyai keturunan, bercinta juga memiliki sederet manfaat lainnya.
Salah satunya, manfaat bercinta bagi pasangan suami istri adalah agar hubungan rumah tangga makin mesra dan harmonis.
Lalu, bercinta juga bisa memberi manfaat bagi kesehatan Moms dan Dads, lo.
Berhubungan intim atau bercinta dengan pasangan secara rutin terbukti bisa meningkatkan imunitas tubuh. Tak hanya itu, bercinta bisa juga membuat Moms dan Dads terhindar dari stres.
Maka dari itu, penting sekali membuat hubungan intim menjadi berkualitas.
Akan tetapi, tidak semua pasangan bisa melakukan itu. Karena hal itu, banyak Dads yang akhirnya mengonsumsi obat kuat untuk tahan lama di ranjang.
Tapi banyak pria yang tahu kalau tomat bisa jadi ramuan obat kuat alami sederhana.
Seperti yang kita tahu, hubungan intim yang tidak berkualitas bisa mengganggu keharmonisan rumah tangga.
Jika Dads tidak bisa memuaskan pasangan, bukan tidak mungkin hubungan dengan pasangan akan tidak harmonis.
Adapun permasalahan yang kerap dirasakan adalah Dads yang tidak mampu bertahan lama di atas ranjang.
Sebenarnya ada banyak faktor yang membuat Dads tidak mampu bertahan lama ketika berhubungan intim.
Misalnya, mengalami gejala prostatitis. Prostatitis merupakan suatu kondisi dimana kelenjar prostat mengalami inflamasi.
Selain itu, ada juga Interstitial Cystitis (IC), yakni kondisi dimana daerah kemaluan terasa sakit dan mengalami disfungsi ereksi.
Apabila kedua masalah tersebut menimpa Dads, tentu saja akan mengganggu kualitas berhubungan intim.
Baca Juga: Siap-siap Buat Pasangan Puas Malam Ini, Makan Selada Sebelum Bercinta Ampuh Dongkrak Gairah Bercinta
Tapi sekarang Dads tidak perlu khawatir karena ada ramuan obat kuat alami sederhana dari tomat.
Bukan tanpa alasan, tomat bisa dimanfaatkan menjadi obat kuat alami karena memiliki kandungan yang baik untuk tubuh kita.
Lalu apa saja kandungan dalam sebuah tomat hingga bisa jadi ramuan obat kuat alami sederhana?
Mengutip dari Kompas.com, gairah seksual pria dipengaruhi oleh kelancaran aliran darah dari jantung ke seluruh tubuh, termasuk ke penis.
Nah, tomat menawarkan segudang manfaat untuk kesehatan jantung yang akan memengaruhi gairah seksual.
Tomat kaya kandungan likopen dan sejumlah mikronutrien penting lainnya yang diyakini mampu membantu memperlancar peredaran darah dan mengendalikan kadar berlebihan lemak dalam darah.
Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa likopen memiliki kemampuan untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dan trigliserida dalam tubuh.
Tingginya kadar kolesterol diketahui sebagai faktor risiko utama terjadinya penyumbatan pembuluh darah (aterosklerosis).
Tanpa aliran darah yang cukup ke penis, pria sulit merasa bergairah dan menghasilkan ereksi dengan optimal.
Pada suatu penelitian, likopen juga diketahui dapat meningkatkan jumlah sperma hingga 70%.
Penelitian lainnya menunjukkan bahwa likopen merupakan antioksidan yang mampu meningkatkan kualitas sperma.
Selain itu, tomat juga tergolong sebagai buah yang tinggi vitamin C. Vitamin C adalah salah satu vitamin yang diketahui dapat membantu memperlancar peredaran darah.
Maka dari itu, vitamin C juga dapat membantu mencegah terjadinya disfungsi ereksi.
Vitamin C tidak dapat disimpan di dalam tubuh.
Untuk memenuhi kebutuhan vitamin C, Dads perlu mengonsumsi vitamin C setiap hari.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR