Tumbuh kembang anak usia 21 bulan
Di usia 21 bulan, anak sudah mulai bisa bicara 1 kalimat dengan artikulasi yang sudah jelas, hanya saja pada suku kata terakhir masih belum bagus atau masih sepenggal tetapi masih normal terjadi.
Anak juga mulai suka bernyanyi, loncat-loncat, berjalan mundur, memegang pensil, coret-coret, dan menyusun puzzle.
"Fase menirunya semakin banyak lagi sudah bisa pegang sapu atau dia melihat kakaknya beresin tempat tidur dia mulai tarik-tarik sprei anak-anak umur segini kita bisa lihat," jelasnya.
Tumbuh kembang anak usia 24 bulan
Baca Juga: Seberapa Penting Vitamin dan Suplemen untuk Dukung Tumbuh Kembang Anak? Ahli Ungkap Faktanya
Di 24 bulan, anak diharapkan sudah bisa lompat ke kanan, lombat ke kiri, lompat mundur, hobi jalan sehingga timbul kegemaran untuk bermain serta melempar bola.
Bermain lempar bola ini juga bisa jadi salah satu bentuk stimulasi dirinya, karena berbeda-beda ada yang dilempar ke depan, atas, belakang, dan lain sebagainya.
Di usia ini, Moms bisa berikan Si Kecil biji-biji kecil seperti kacang hijau untuk belajar memegang dengan memindahkan dari 1 wadah ke wadah lainnya, tetapi tentu denegan pemantauan agar tidak ada risiko tertelan.
Perilaku sosialnya juga semakin baik, Si Kecil sudah bisa mulai diajarkan untuk minta maaf, minta tolong, dan terima kasih.
Si Kecil juga sudah mulai suka memilih bajunya sendiri dan berbicara dengan 1 kalimat yang sempurna.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR