Nakita.id – Banyak yang belum tahu, tips feng shui ini ternyata dapat mempererat hubungan dengan pasangan.
Setiap pasangan suami-istri pasti ingin hubungannya berjalan dengan harmonis dan selalu mesra.
Untuk mewujudkannya, ada beragam cara yang bisa Moms dan Dads lakukan.
Mulai dari memberikan hadiah, meluangkan waktu berdua, hingga melakukan hubungan intim.
Namun, rupanya ketiga hal tersebut bisa menjadi sia-sia jika kamar tidur Moms dan Dads tidak sesuai dengan ilmu feng shui.
Ya, percaya atau tidak, terdapat ilmu feng shui yang ternyata mampu meningkatkan kualitas rumah tangga.
Salah satu kunci yang paling penting terletak pada bagian kamar tidur.
Lantas, kamar tidur seperti apa yang bisa membuat hubungan dengan pasangan semakin mesra? Berikut ini penjelasannya.
Melansir dari Home and Décor, berikut ini beberapa aturan feng shui untuk kamar tidur pasangan suami istri.
Pilih warna yang tepat
Salah satu elemen penting dalam feng shui di kamar tidur adalah warna cat dinding.
Supaya hubungan kian romantis, pilihlah warna-warna seperti merah muda atau merah.
Sementara itu, warna-warna yang sebaiknya dihindari adalah hitam, cokelat, dan hijau.
Jangan ada genangan air
Moms dan Dads mungkin baru mendengar tips feng shui untuk menghindari genangan air di kamar tidur.
Mulai dari air mancur kecil ataupun akuarium, sebaiknya tidak berada di kamar karena dapat membawa pengaruh buruk.
Usut punya usut, air akan "mencairkan" cinta Moms dan Dads.
Letakkan bunga atau tanaman
Selain membawa suasana segar, meletakkan bunga atau tanaman di kamar tidur dapat menjadi simbol cinta, keindahan, dan kehidupan.
Alangkah lebih baiknya, letakkan tanaman dan bungan di sudut barat daya sebanyak yang Moms bisa.
Akan tetapi, tanaman dan bunga tersebut jangan lupa dirawat ya Moms, terutama membuang bagian-bagian yang sudah mati, karena itu adalah aspek feng shui yang tidak disukai cinta.
Selalu tutup pintu kamar
Tidak ada pintu yang boleh terbuka di kamar tidur, terutama pada malam hari, saat Moms dan Dads tidur.
Dalam feng shui, pintu yang terbuka adalah pertanda peluang yang baik, tetapi jika hanya menyangkut bisnis.
Namun sebaliknya, dalam hal kehidupan pribadi, hal itu justru seperti memberi undangan untuk pengaruh luar.
Nah, itu dia Moms beberapa tips feng shui di kamar tidur yang dapat merekatkan hubungan dengan pasangan. Selamat mencoba!
Source | : | Home and Décor |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR