Dampak ibu hamil terkena depresi:
Biasanya ibu hamil terkena depresi menyebabkan ibu hamil tak mau makan.
Bila tak segera diatasi akan mengalami gangguan lambung.
Sebab, stres membuat produksi serotonin (bertugas merangsang pengerutan otot polos, terutama otot pencernaan) jadi sangat rendah.
Lebih dari itu, pertumbuhan janin bisa terhambat.
Baca Juga: Waspadai Ciri-ciri Hamil dengan Kondisi Bayi Terlilit Tali Pusat Seperti Ini, Segera Cari Bantuan
Karena saat tak mau makan, metabolisme ibu jadi tak maksimal, hingga pasokan oksigen pada janin juga tak maksimal.
Selain itu, ibu hamil yang selalu gelisah, cemas, dan takut, anaknya kelak akan mengalami kesulitan belajar, tak bisa konsentrasi, sering ketakutan, bahkan tak jarang hiperaktif.
Bila depresinya akut, menyebabkan kontraksi jadi tak teratur, jalan lahir bisa sangat kaku dan sulit membuka, atau posisi bayi tak kunjung turun, hingga menyulitkan ibu dalam persalinan.
Ibu hamil terkena depresi juga akan menyulitkan persalinan.
Source | : | Mayo Clinic,Nakita.ID |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR