Moms juga bisa meminta Dads untuk melakukan hal-hal yang Moms sukai seperti menyentuh bagian tubuh tertentu, berpelukan, atau sebagainya supaya Moms merasa nyaman dan terangsang.
Cedera sebelumnya
Perempuan bisa mengalami cedera pada vagina karena beberapa hal, diantaranya melahirkan bayi pervaginam atau karena cedera lainnya.
Bila dilakukan tindakan episiotomi saat melahirkan pervaginam maka perlu tidakan jahit.
Untuk beberapa kasus, persalinan pervaginam menyebabkan jaringan parut.
Ketika vagina masih mengalami cedera akan sakit bila melakukan berhubungan intim.
Alergi lateks
Kondom jadi alat kontrasepsi yang banyak digunakan.
Sayangnya, bagi Moms yang alergi lateks, berhubungan intim menggunakan kondom berbahan lateks bisa menyebabkan lecet, gatal, dan rasa panas seperti terbakar.
Solusinya adalah dengan menggunakan kondom yang tidak berbahan lateks.
Defisiensi Zat Besi pada Anak Sebabkan Gangguan Perkembangan Kognitif dan Motorik
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR