Jika lembap, maka akan menjadi tempat bertumbuhnya jamur dan membuat daerah kewanitaan Moms menjadi sangat gatal.
Maka dari itu, penting untuk mengeringkan daerah kewanitaan yang basah.
Biasanya kebanyakan orang akan memanfaatkan tisu untuk mengeringkan daerah kewanitaannya.
Namun, banyak yang mengatakan, penggunaan tisu untuk mengeringkan miss V justru sangat berbahaya bagi kesehatan reproduksi bahkan bisa sebabkan kanker.
Lantas, benarkah penggunaan tisu bisa berbahaya bagi kesehatan reproduksi?
Dari wawancara dengan beberapa ahli, didapati hasil bahwa tidak sepenuhnya benar mengeringkan miss V dengan tisu bisa sebabkan kanker atau datangkan masalah kesehatan pada reproduksi.
"Menurut saya, tidak 100 persen benar mengeringkan miss V itu bisa sebabkan kanker. Jadi, itu adalah suatu mitos, tapi memang ada beberapa wanita sensitif terhadap zat-zat yang ada pada tisu, jadi harus diperhatikan tisu yang kita gunakan itu seperti apa," kata dr. Beeleonie,BMedSc, SpOG, KFER dari Pusat Fertilitas Bocah Indonesia, dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Senin (6/9/2021).
Namun, dr. Bee menyarankan agar tidak meggunakan tisu wajah untuk mengeringkan miss V.
"Jangan menggunakan tisu muka untuk membersihkan daerah wanita. Bagi beberapa wanita yang cenderung sensitif, tentu harus memilih tisu-tisu yang non-parfume, tidak berwarna, dan tidak mengandung zat-zat yang bisa menimbulkan alergi," tambah dr. Bee.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challange Jadi Final Offline
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR