Nakita.id - Semakin hari, pengguaan plastik semakin bertambah.
Hal ini memang tak dapat dihindari karena setiap berbelanja, orang - orang tidak menyiapkan tas khusus sebagai wadah barang belanjaan.
Terlebih, sekarang ini jiwa konsumtif masyarakat semakin tinggi.
Sudah menjadi rahasia umum jika penggunaan plastik yang berlebihan sangat berpengaruh terhadap lingkungan.
BACA JUGA: Perhatikan Ini Saat Beli Botol Minum Agar Plastiknya Tak Bahayakan Tubuh
Selain tidak dapat terurai, plastik yang dibuang justru dapat mengganggu kesuburan tanah.
Sekarang, sudah banyak contoh nyata dampak negatif dari penggunaan plastik yang berlebihan, seperti banjir akibat tersumbatnya aliran air, atau ikan - ikan di laut yang mati akibat memakan limbah plastik.
Oleh karena itu, penggunaan plastik seperti ini perlu dikurangi agar tidak semakin membahayakan lingkungan sekitar kita.
Berikut cara yang dapat kita terapkan mulai dari sekarang untuk mengurangi penggunaan plastik dalam keseharian berdasarkan anjuran dari Dinas Lingkungan Hidup, Jakarta.
1. Membawa tas belanja sendiri
Ini lah hal penting yang harus dilakukan mulai sekarang, Moms.
Jika Moms membeli keperluan sehari - hari ke supermarket, lebih baik menyiapkan tas khusus untuk barang belanjaan.
Selain mudah, hal ini juga dapat mengurangi penggunaan plastik berlebihan.
2. Membawa botol air
Selain mengurangi penggunaan limbah botol plastik, Moms dapat menjamin kesehatan dari minuman tersebut.
Dari pada membeli minuman yang belum tentu sehat, lebih baik membawa minuman sendiri dari rumah bukan Moms?
3. Membawa tempat makan yang dapat digunakan kembali
Sama halnya dengan botol air, membawa tempat makan sendiri juga dapat mengurangi penggunaan plastik pembungkus makanan.
BACA JUGA: Jangan lagi Isi Ulang Botol Plastik Minuman! Kotornya Lebih dari Dudukan Toilet
4. Tidak menggunakan sendok atau sedotan sekali pakai
Tahu kah Moms jika barang plastik mengandung bahan berbahaya?
Sebenarnya ada beberapa tanda pada kemasan plastik yang harus diperhatikan penggunaannya.
Jika tidak diperhatikan justru akan membahayakan kesehatan seperti iritasi kulit, gangguan hormon, saluran pernapasan hingga kanker.
5. Makan di tempat
Dari pada membawanya pulang, makanan akan lebih enak jika disantap di tempat makan tersebut, bukan, Moms?
Terlebih jika kita menyantapnya bersama orang yang kita sayangi.
6. Tempatkan sisa makanan pada wadah kaca
Ada beberapa orang yang kebiasaan menyimpan makanan masih pada bungkus plastiknya.
Lebih baik untuk memindahkan sisa makanan pada wadah kaca agar lebih awet.
BACA JUGA: Hati-hati Saat Makan Gorengan! Ini 6 Tips Mudah Kenali Gorengan Plastik atau Bukan
Nah, jadi mulai sekarang kurangi penggunaan plastik ya Moms jika masih mencintai lingkungan.
Jika bukan kita yang memulainya, maka siapa lagi? (*)
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR