Nakita.id - Memiliki rumah yang nyaman, bersih tentu saja menjadi impian banyak orang.
Kebersihan rumah sendiri sangat berpengaruh bagi kesehatan orang-orang yang tinggal di rumah tersebut.
Jika rumah bersih maka anggota keluarga Moms pun akan terbebas dari penyakit yang tidak diinginkan, namun apabila rumah kotor maka akan sebaliknya.
Selain debu, yang membuat rumah terlihat begitu kotor dan jorok adalah terdapatnya berbagai hewan di dalamnya.
Seperti banyak semut, banyaknya cicak, atau pun tikus Moms.
Tikus sendiri merupakan salah satu hewan yang senang sekali bersarang di setiap rumah.
Pasalnya di rumah terdapat banyak sekali makanan yang bisa dikonsumsi hewan yang satu ini.
Sebagian besar orang menganggap tikus sebagai hewan yang begitu menjijikan.
Bagaimana tidak? tikus senang bermain di tempat-tempat kotor seperti selokan, lubang kamar, mandi, dan plafon rumah.
Karena tempat mainnyab yang kotor, maka tak heran apabila tubuh tikus dipenuhi dengan jutaan bakteri dan kuman.
Bayangkan saja jika tikus dengan mudah keluar masuk rumah tentunya akan membawa jutaan bakteri dan kuman yang bisa membahayakan kesehatan orang yang tinggal di rumah tersebut.
Baca Juga: Tanpa Perangkap, Tikus Ketakutan Masuk ke Rumah Jika Moms Gunakan Tanaman Ini, Segera Coba!
Tak heran jika sebagian besar orang ingin sekali menyingkirkan tikus dari dalam rumahnya.
Kebanyakan orang tentu akan mengandalkan jebakan atau lem untuk membasmi tikus.
Akan tetapi hewan yang satu ini pun cerdik, mereka bisa saja menghindar dari jebakan atau lem yang sudah Moms atau Dads pasang.
Maka Moms dan Dads harus cari cara lain yang lebih efektif untuk membasmi tikus dari rumah.
Sebenarnya untuk membasmi tikus dari rumah Moms bisa memanfaatkan bahan-bahan alami.
Salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah paprika Moms.
Paprika sendiri sama seperti cabai memiliki rasa dan aroma yang pedas serta menyengat.
Apabila tikus mencium aroma paprika maka ia akan mabok bahkan perlahan mati dan kapok datang kembali ke rumah.
Nah berikut caranya mengusir tikus dengan paprika melansir dari Tribunnews.com:
Caranya cukup mudah, iris paprika merah dan jemur di bawah sinar matahari. Tunggu beberapa saat dan pastikan paprika telah mengering.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Ini Kelemahan Tikus Sehingga Mereka Ogah Masuk ke Rumah
Jika paprika merah telah mengering, haluskan hingga berbentuk bubuk. Bubuk paprika ini memiliki aroma pedas yang tidak disukai oleh tikus.
Taburkan bubuk paprika di area rumah yang digunakan sebagai jalur masuk tikus.
Agar lebih awet, Kawan Puan dapat membungkus bubuk paprika dengan kain tipis dan meletakkan bungkusan tersebut di area rumah.
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR