"Vaksin itu bukan racun, melainkan virus yang telah mati, disuntikkan untuk merangsang antibodi," ungkap Ririn saat meninjau proses vaksinasi di Klinik An-Nuur, Colomadu, Karanganyar, Sabtu (13/3/2021).
Ririn juga mengungkapkan jika tidak ada hubungannya mengonsumsi kelapa hijau, karena vaksin disuntikkan ke aliran darah.
Sedangkan kelapa hijau dicerna melalui lambung.
Namun, Ririn menyebut tidak ada larangan bagi orang yang telah divaksin untuk mengonsumsi kelapa hijau.
"Boleh juga untuk mengonsumsi, tidak ada hubungannya vaksin.
Minum pun boleh, tidak dilarang. Karena (kelapa) mengandung elektrolit, bagus juga untuk tubuh," ungkap Ririn.
(Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Setelah Disuntik Vaksin Covid-19 Dianjurkan Konsumsi Kelapa Hijau, Benarkah?")
Source | : | Tribun Kesehatan |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR