Tabloid-Nakita.com – Insomnia merupakan gangguan tidur yang sering terjadi. Tidak bisa tidur serta tidur dengan tidak tenang membuat kualitas tidur Mama menurun dan berpengaruh pada kinerja otak keesokan harinya. Ternyata, ada beberapa makanan yang dapat mengatasi insomnia. Makanan yang pastinya sehat ini sebaiknya dikonsumsi dua jam sebelum tidur agar tidak merusak sistem pencernaan.
1.Edamame
Ingin makan camilan yang asin? Edamame bisa menjadi solusinya. Senyawa alami seperti esterogen yang ada di dalam edamame dapat membuat tubuh nyaman di malam hari sehingga tidak ada aneka gangguan yang muncul pada tidur Mama. Cobalah merebus edamame kemudian dicampur dengan sedikit garam.
Baca juga: Ternyata, perempuan lebih jarang tidur dibanding laki-laki
2.Telur rebus
Lapar di malam hari sangat sering terjadi. Namun, Mama harus menghindari makanan bergula dan penuh kalori seperti permen. Hal ini akan menganggu sistem tidur karena kadar gula menjadi meningkat. Untuk itu, Mama bisa mengonsumsi telur rebus untuk menghilangkan rasa lapar dan memberikan asupan protein bagi tubuh. Protein sangat baik untuk membantu metabolisme tidur di malam hari.
3.Brokoli
Journal of Clinical Sleep Medicine mengungkapkan apa yang Mama makan siang hari sangat berpengaruh pada kualitas tidur Mama. Para peneliti juga menemukan gangguan tidur juga disebabkan oleh mengonsumsi makanan yang memiliki lemak jenuh. Untuk itu, Mama harus banyak mengonsumsi sayur yang mengandung serat seperti brokoli dan menghindari makanan seperti dagin menjelang waktu tidur.
Baca juga: Trik mengatasi insomnia saat kehamilan
4.Pisang
Pisang merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan magnesium dan kalium. Ternyata kedua zat ini dapat membantu melemaskan otot-otot. Mengonsumsi pisang sebelum tidur membuat Mama jadi lebih tenang sebelum tidur. Pisang juga mengandung trytophan yang dapat menenangkan otak. Cobalah untuk mengonsumsi pisang dengan susu atau teh agar membuat Mama tenang.
Baca juga: Ibu hamil jangan kurang tidur, ini alasannya!
5.Sereal
Makanan untuk mengatasi insomnia ini harus merupakan makanan yang rendah gula. Usahakan gunakan sereal yang mengandung gandum. Mama juga bisa menggantinya dengan roti gandum. Kandungan gula kompleks dalam gandum akan meningkatkan kandungan trytophan dalam darah sehingga dapat memberikan stimulus untuk tidur.
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR