Menggunakan pisau cukur untuk membersihkan kerak pada kompor
Terkadang kerak yang membandel sulit dibersihkan menggunakan spons biasa.
Banyak orang yang menggunakan benda tajam untuk membersihkan kerak membandel seperti pisau atau pisau cukur.
Padahal, cara tersebut bisa merusak kompor dengan cepat.
Daripada menggunakan benda tajam, disarankan untuk menggunakan spatula silikon atau plastik.
Membersihkan kompor menggunakan sikat kawat
Sikat kawat memang bisa menghilangkan kotoran di kompor dengan cepat.
Namun, membersihkan kompor menggunakan sikat kawat bisa memberikan efek merusak pada efek panjang.
Sikat kawat bisa menyebabkan goresan yang bisa merusak kompor, terutama kompor dari kaca.
Menggunakan produk pembersih berbahan kimia keras
Tahukah Moms bahwa produk pembersih berbahan keras bisa menyebabkan kerusakan pada permukaan kompor.
Direkomendasikan membersihkan kompor menggunakan bahan rumahan seperti baking soda.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Reader's Digest |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR