1. Bidara tanaman asli Asia
Bidara adalah tanaman asli Asia. Asal bidara dari China tepatnya Provinsi Yunnan.
Kemudian, juga dari Afganistan, Malaysia, dan Queensland, Australia. Tanaman bidara pun dapat ditemukan di Indonesia.
Namun, sebutan bidara di tiap daerah berbeda-beda. Widara atau dara di Jawa misalnya. Kemudian, bukol di Madura.
Sementara itu, orang Bali menyebut bidara sebagai bekul.
Lain lagi di NTT, orang menyebutnya sawu, rote, kom, dan kon. Rangga adalah sebutan bidara di Makassar dan Bima.
2. Bentuk daun bidara seperti daun jeruk nipis
Kalau dilihat sekilas, pohon bidara ini mirip dengan jeruk nipis. Termasuk bentuk daun bidara yang menyirip dengan tulang daun.
Namun, ukurannya lebih kecil daripada daun jeruk nipis. Sementara, buah bidara juga berbentuk bulat warna hijau tua, serupa jeruk nipis. Namun, bidara dan jeruk nipis adalah dua tanaman yang berbeda.
GIV Gelar Kompetisi 'The Beauty of GIVing' Guna Dukung Perjalanan Inspiratif Womenpreneur Indonesia
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR