Nakita.id - Jarang tersorot kamera, istri dari komedian, Eko Patrio, Viona Rosalina nyatanya memiliki keseharian yang menarik untuk diikuti.
Ibu dari tiga anak ini, semakin hari semakin terlihat cantik.
Tidak heran jika sekarang ini Viona menjadi sorotan publik, sebab penampilannya yang kerap tampil stylish.
BACA JUGA: Menghilangkan Jerawat dengan Baking Soda, Ini Langkah-langkahnya!
Selera fashion Viona memang berbeda dari yang lain.
Turban, penutup kepala yang satu ini nyatanya menjadi ciri khas andalannya.
Meski turban terkesan tren fashion lama, namun Viona berhasil memadukan turban dengan bermacam pakaian yang kekinian.
Penasaran seperti apa style fashion Viona Rosalina dengan turban andalannya?
Langsung aja yuk simak!
Turban memang selalu identik dengan perempuan bergaya kasual.
Tapi, Viona berhail menampilkan perpaduan turban dengan celana hitam ditambah rok berwarna mencolok, yaitu gold.
Dipadukan dengan sepatu boots, dengan aksesoris kacamata hitamnya, membuat penampilan Viona terlihat sangat kece.
BACA JUGA: Reaksi Nia Ramadhani Saat Ditanya Jika Suami Izin Nikah Lagi
Belakangan ini, tren fedora hat banyak diminati oleh para hijabers.
Topi berpotongan lebar tersebut, menjadi salah satu aksesoris yang bisa membuat penampilan menjadi sangat fresh dan menarik.
Moms, yang tertarik ingin mengikuti style seperti Viona tersebut, untuk semakin terlihat stylish, Moms bisa menambahkan aksesori berupa anting atau kacamata.
Kali ini, Viona berhasil memadukan turban dengan coat menjadi lebih style yang fresh.
Dipadukan dengan celana hitam dan boots, membuat penampilannya terlihat kece.
BACA JUGA: Manfaat Biji Alpukat Ternyata Bisa Mencegah Penyakit Mematikan Ini
Gaya Viona yang satu ini bisa Moms terapkan untuk tema pakaian saat bepergian santai dengan keluarga.
Jadi tidak harus dengan gaya yang monoton bagi Moms yang berhijab, Moms bisa mengikuti style fashion ala Viona Rosalina tersebut, sehingga penampilan hijab Moms menjadi lebih bervariasi dan tentunya menarik.
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | |
Penulis | : | Radita Milati |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR