"Ini akan kembali ke elastisitas aslinya pada wanita yang berusia pramenopause," ujar Salena.
Sebab pada perempuan yang belum memasuki menopause masih memproduksi hormon estrogen yang bisa membantu menjaga elastisitas.
Hormon estrogen juga bisa memberikan efek pelumasan pada vagina.
Namun, bagi Moms yang sudah memasuki masa menopause maka bisa kehilangan elastisitas secara permanen karena tidak lagi memproduksi hormon estrogen.
Tidak akan menumbuhkan selaput dara baru
Banyak yang menduga lama tak berhubungan intim bisa kembali menumbuhkan selaput dara baru seperti perawan.
Salena membantah anggapan yang diyakini sebagian masyarakat tersebut.
“Selaput dara adalah sisa vagina yang ada dari perkembangan. Itu sesuatu yang ditembus ketika seorang wanita (pertama) melakukan hubungan intim atau mungkin menggunakan tampon," jelas Salena.
"Jaringan itu tidak tumbuh kembali. Itu tidak bisa ditutup," imbuhnya.
Source | : | prevention |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR