Nakita.id - Pendidikan menjadi salah satu aspek terpenting untuk membentuk masyarakat yang beradab, cerdas dan berbudi pekerti luhur.
Selain memperoleh pendidikan karakter dari keluarga khususnya orangtua, Si Kecil juga perlu mendapatkan pendidikan formal melalui lembaga sekolah.
Namun, di era ini, sekolah pun tak jarang justru menjadi tempat yang berbahaya bagi anak-anak.
Entah itu terkait masalah kekerasan, pelecehan, perundungan, bahkan penculikan.
BACA JUGA: Banyak Cucu, Ini Potret Ibu Andhika Pratama: Masih Cantik Awet Muda!
Untuk bisa memajukan pendidikan, dibutuhkan kerjasama antara murid, guru, hingga wali murid termasuk orangtua.
Masalah pendidikan nampaknya juga menjadi kekhawatiran bagi artis tampan Andhika Pratama.
Bapak dari empat orang putri ini nampaknya menaruh perhatian cukup dalam pada dunia pendidikan.
Belum lama ini, melalui akun Instagram pribadinya @andhiiikapratama, suami dari Ussy Sulistiawaty tersebut membagikan potongan unggahan dari salah seorang perempuan bernama Soraya Trisdianto yang dibagikan dari laman Facebook.
Andhika pun menuliskan pesan untuk para guru agar lebih kreatif mengikuti anak-anak zaman sekarang.
BACA JUGA: Priyanka Chopra Tak Hadir di Ajang Piala Oscar 2018, Ternyata Karena Hal ini
"Ini baru cara kreatif dalam mengajar.. bukan anak dipaksa untuk menghapal atau mendalami pelajaran dengan cara yang tak mereka suka. Sekarang guru juga harus kreatif dan paham karakteristik anak remaja zaman now, karena seharusnya fokus utama adalah membangkitkan minat belajarnya dulu, baru setelah itu ke pendalaman materi.
"Saya sangat peduli dengan pendidikan anak saya, dan akan ada waktunya bagi saya untuk berperan di bidang ini utk ruang lingkup yang lebih luas suatu saat nanti. Salut buat Ibu Soraya.. dan semoga semakin banyak guru kreatif seperti beliau di luar sana," tulis Andhika dalam keterangan fotonya.
Bagi Andhika, guru zaman sekarang juga harus mengerti karakter remaja saat ini.
Hal itu kemungkinan akan membuat murid semakin giat belajar, khususnya saat mempersiapkan ujian.
BACA JUGA: Terlihat Biasa, Siapa Sangka Fashion Artis Korea Ini Ternyata Harganya Fantastis
Unggahan tersebut pun ditanggapi positif warganet di kolom komentar.
"Ka andika, jangan jadi ujian momok yg mengerikan bagi murid. Semestinya anak-anak zaman now dirangkul lewat pembahasan yang dimengerti mereka dan dipahami," tulis akun @prillsari.
"Memang jaman sekarang banyak anak yang pusing memikirkan ujian. Tapi karena ada cara yang lebih efektif mereka menjadi semangat belajar," komentar akun @ariyanikustiana.
BACA JUGA: Masih Banyak Ibu Beri Makanan Padat untuk Bayi di Bawah 6 Bulan, Ini Risikonya!
"Setuju banget kak bagus itu.Tapi bagi saya sebagai ibu ingin membngkitkan minat belajar anak yang masih usia 5th ko susah skali ya. Kadang kita terlalu tinggi menargetkan anak untuk bisa ini itu," tulis akun @fanidhazakiya.
Wah, salut ya Moms untuk Andhika yang sangat perhatian pada dunia pendidikan.
Source | : | |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR