Vaksin booster ini dinilai sangat ampuh lo untuk wanita hamil, termasuk Moms sendiri.
Selain terlindung dari ancaman Covid-19, Moms juga akan merasa lebih aman saat mengalami masa awal post-partum (pasca-persalinan).
Hal ini disebutkan oleh CDC bahwa wanita hamil berisiko lebih tinggi untuk terkena komplikasi, setidaknya selama 42 hari setelah melahirkan.
Bahkan, dalam sebuah riset terbaru yang dikeluarkan oleh National Institutes of Health, Si Kecil juga akan memperoleh manfaat dari antibodi pelindung dari Moms apabila sudah divaksinasi, lo.
Dan antibodi ini mulai diperoleh saat Si Kecil berada di dalam rahim, dan berlanjut setelah lahir.
Selain vaksin Covid-19, Moms yang saat ini hamil justru juga direkomendasikan untuk mendapatkan vaksin flu.
Berhubung akhir-akhir ini adalah musim flu akibat kondisi cuacanya yang tidak begitu bagus untuk kesehatan banyak orang, termasuk Moms sendiri.
Jadi, jangan ragu untuk mendapatkan vaksin Covid-19 ya, Moms.
Untuk Moms yang sudah mendapatkan dosis kedua, jangan lupa untuk mendapatkan vaksin booster juga ya.
Source | : | what to expect |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR