Waduh apa saja sih penyebab bau badan? Yuk, simak penjelasan berikut ini.
Tidak gunakan kaus kaki
Marie Jhin, MD seorang dokter kulit yang praktik di San Francisci dan San carlos, California menyatakan:
“Memakai sepatu tertutup tanpa kaus kaki yang menyerap kelembaban akan membuat kaki mandi keringat. Selain itu menumpuknya bakteri akan menyebabkan bau kaki yang tidak sedap,” Marie Jhin.
Untuk mencegah hal itu, Moms harus menghindari menggunakan sepatu tertutup tanpa kaus kaki.
Selain itu, juga hindari menggunakan sepatu yang sama setiap harinya untuk beraktivitas.
Moms juga bisa melepaskan sepatu selama kerja di kantor untuk memberikan udara segar pada kulit agar meminimalisir pertumbuhan bakteri.
Lupa cuci bra
Saat Moms menggunakan bra, kainnya akan meyentuh kulit sekitar payudara dan dada, bawah lengan, punggung, itu semua area rentan keringat.
Karena itu, memakai bra yang sama selama lebih dari 3 hari berturut-turut akan membuat jamur dan bakteri tumbuh.
Itu karena kelembapan dan keringat terlalu tinggi dan terperangkap yang bisa sebabkan ruam dan bau.
Ada baiknya Moms hindari beli bra berbahan sintetis, seperti spandex karena dapat menjebak keringat saat bergesakan ke kulit sehingga sebabkan bau.
Source | : | drfarrahmd.com |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR