Nakita.id - Tikus menjadi salah satu hama di rumah yang sangat mengganggu.
Tidak hanya menyebabkan rumah kotor, tikus juga berisiko menyebarkan penyakit pada penghuni rumah.
Belum lagi, tikus juga bisa merusak perabot kesayangan Moms dan Dads.
Jika Moms sudah mulai jengkel dengan kehadiran tikus, kalian mungkin berpikir untuk membasminya.
Cara yang biasa digunakan adalah dengan menaruh racun di sudut rumah tempat tikus sering muncul.
Tapi cara ini cukup berbahaya, apalagi jika Moms punya hewan peliharaan.
Membunuh tikus dengan racun juga akan meninggalkan bangkai yang membuat seisi rumah jadi bau.
Melansir dari Pareting First Cry, Moms bisa membasmi tikus tanpa perlu racun cukup dengan menggunakan bahan alami.
1. Bubuk cabai
Jika Moms punya bubuk cabai di dapur yang biasa digunakan untuk memasak, ini bisa dimanfaatkan untuk mengusir tikus.
Bubuk cabai yang punya aroma kuat tidak disukai tikus dan membuat mereka kabur.
Taburkan bubur cabai di sekitar tempat tikus sering muncul, tikus dijamin takkan lagi masuk ke rumah.
Baca Juga: Usir Tikus dari Rumah Semudah Membalikkan Telapak Tangan, Modalnya Cuma Tomat, Begini Caranya
2. Bawang bombay
Menempatkan bawang bombay di lubang sarang tikus akan membuat mereka kabur.
Ya, aroma kuat bawang bombay akan membuat tikus tidak tahan.
Agar cepat mengusir tikus dari rumah, ganti bawang bombay dua hari sekali.
3. Tepung kentang
Jika Moms punya tepung kentang, ini juga bisa digunakan untuk mengusir tikus.
Cukup dengan menaburkan tepung kentang di sudut rumah tempat tikus sering muncul.
4. Daun salam
Aroma daun salam sangat disukai oleh tikus.
Hewan pengerat ini akan berpikir kalau daun salam makanan mereka.
Baca Juga: Usir Tikus Ternyata Semudah Ini Cukup Pakai Kapur Barus, Bakalan Nyesel Kalau Nggak Coba!
Tapi ketika tikus memakannya, daun salam akan bertindak sebagai racun yang membuatnya tak berdaya.
5. Gypsum dan bubuk cokelat
Gypsum dan bubuk cokelat bisa menjadi kombinasi mematikan untuk tikus.
Campurkan bubuk gypsum dan bubuk cokelat kemudian taburkan di sekitar tempat tikus muncul.
Dijamin tikus takkan lagi kembali ke rumah.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Parenting First Cry |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR