Melansir Firstcry Parenting, berikut adalah tanda-tanda sebelum melahirkan yang wajib Dads ketahui untuk #BerperanSama dalam proses memasuki masa persalinan.
1. Moms alami kontraksi yang lebih kuat dan lebih teratur
Dads, inilah salah satu tanda yang paling sering Moms rasakan, yaitu kontraksi yang semakin menguat dan sering terjadi.
Umumnya, kondisi ini dimulai seperti kram biasa saat Moms menstruasi, Dads.
Namun, seiring waktu, Dads akan melihat bahwa kram yang dialami Moms menjadi semakin lebih jelas dan terjadi pada setiap 3-8 menit.
Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Dia Fakta Kontraksi Palsu yang Kerap Terjadi di Trimester Ketiga
2. Moms rasakan air ketubannya pecah
Selain kontraksi, Dads juga sering mendengar Moms yang mengatakan bahwa air ketubannya pecah.
Dads perlu tahu, kalau kondisi ini rasanya sama seperti saat Dads buang air kecil.
Tapi bedanya, Dads mungkin tidak dapat mengontrolnya.
Source | : | FirstCry Parenting |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR