Melansir dari Medical News Today, berikut cara yang bisa digunakan untuk mengurangi uban tumbuh sekaligus mempertahankan rambut hitam Moms.
Moms bisa mulai memperbaiki asupan nutrisi seperti makan yang tepat serta konsumsi vitamin.
1. Konsumsi banyak makanan antioksidan
Seperti sudah dijelaskan kalau uban muncul lantaran mulai banyak sel-sel di tubuh yang rusak.
Makanan kaya antioksidan bisa melindungi diri dari kerusakan sel termasuk yang diakibatkan polusi serta paparan sinar matahari.
Makanan antioksidan yang bisa dikonsumsi antara lain buah segar, sayuran hijau, olive oil dan ikan.
2. Penuhi kebutuhan vitamin
Uban juga bisa muncul karena kekurangan vitamin, itu sebabnya memenuhi kebutuhan vitamin tubuh sangat diperlukan.
Sebagai contoh, makanan laut dan daging merah merupakan sumber vitamin B-12, sementara susu, salmon dan keju merupakan sumber vitamin D.
Moms juga bisa membeli supplement yang tersedia di apotek.
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR