Nakita.id - Imbas perseteruan antara orangtua Ayu Ting Ting dan haters kembali memanas.
Sebagai artis, Ayu Ting Ting memiliki banyak haters, salah satunya KD selaku pemilik akun Instagram @gundik_empank.
Dikabarkan, KD beberapa kali menulis kalimat tak pantas untuk Ayu Ting Ting.
Beberapa waktu lalu, Abdul Rozak dan Umi Kalsum mendatangi kediaman KD di Bojonegoro, Jawa Timur sekaligus minta didampingi oleh polisi setempat.
Setelah kejadian tersebut, anak KD, berinisial R, disebut mengalami sakit hingga trauma.
Hal ini disampaikan kuasa hukum KD, Pitra Nasution, dalam video yang diunggah di YouTube Star Story, Selasa (9/11/2021).
Pitra menjelaskan anak KD sempat sakit selama empat hari dan harus dibawa ke dokter.
Menurutnya, R yang kini berusia 12 tahun itu alami trauma hingga takut ke luar rumah dan bertemu orang-orang selama dua pekan.
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR