Minum minyak jarak
Apabila di rumah ada minyak jarak, coba konsumsi menjelang persalinan.
Dijamin kontraksi pun akan cepat terjadi.
Pasalnya, minum 1-2 ons atau 2 sendok makan minyak jarak disebut mampu merangsang pelepasan hormon prostaglandin, yang dapat membantu mematangkan serviks.
Akan tetapi, sebelum meminumnya, jangan lupa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya, Moms.
Berdiri dan jalan kaki ringan
Olahraga sangat diperlukan, termasuk ketika menjelang persalinan.
Tak perlu berolahraga terlalu berat, Moms cukup melakukan olahraga ringan, seperti berjalan kaki atau berdiri.
Berjalan kaki jelang persalinan dapat melatih jantung, menghilangkan stres, dan meningkatkan kesiapan fisik ibu hamil.
Sementara itu, berdiri dapat membantu meningkatkan tekanan pada serviks dan mendorong bayi untuk turun ke panggul.
Menariknya, selain membantu merangsang kontraksi, ibu hamil yang kerap berdiri dan rajin berjalan kaki juga umumnya tidak terlalu merasa sakit ketika kontraksi dan menjalani proses persalinan yang lebih singkat.
Nah, itu dia Moms beberapa tips menjelang persalinan agar bayi cepat lahir.
Source | : | Verywell Family |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR