Dukungan orang-orang yang berada di sekelilingnya membuat Anji bertahan hingga proses rehabilitasi sekitar.
Ia mengaku bahwa sang istri lah yang menjadi penyemangat ketika dihadapkan oleh suasana sulit ketika dirinya ditangkap karena penyalahgunaan narkoba jenis ganja.
"Banyak ucapan terima kasih dan peluk yang mau saya berikan. Pertama tentunya untuk istriku @winatalia, manusia paling terkena imbas dari apa yang sudah saya perbuat. Juga manusia paling kokoh yang bersama-sama berdiri, menghadapi apa yang terjadi," ujar Anji.
Rupanya selama menjalani masa rehabilitasi, Anji memanfaatkan waktu luangnya untuk membuat sebuah karya.
Dan dirinya mengaku tak sabar untuk segera berkarya kembali dan merilis lagunya dalam waktu dekat ini.
"Beberapa bulan belakangan saya membuat banyak tulisan, lagu, dan konsep. Tidak sabar buat merilisnya. Saya kembali, untuk berkarya lagi. Jangan lupa senyum hari ini," pungkas Anji.
Source | : | |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR