Sama seperti kondisi ibu hamil pada biasanya, ia pun merasakan bobot tubuhnya semakin meningkat karena adanya sang janin dalam kandungan.
Perubahannya tak hanya terjadi pada bentuk tubuhnya saja, tetapi pola pikirnya pun ikut merasakan adanya perubahan.
"Selama mengandung happy karena baru pertama kali, perubahan dari badan dan pola pikir itu," ungkap Nadine.
Sebentar lagi perannya berganti menjadi seorang ibu, Nadine membagikan persiapannya menjelang lahiran.
Salah satu hal penting yang dipersiapkan seorang Nadine Chandrawinata adalah kondisi mental atau psikis.
Dalam proses persiapan melahirkan anak pertama Nadine memilih untuk melakukan beragam kegiatan yang membuatnya jauh lebih bahagia.
Beberapa hal-hal yang menyenangkan kerap ia lakukan sebelum anak pertamanya lahir.
Ia pun menyadari jika rasa bahagia akan memengaruhi kondisi kesehatan sang calon buah hati.
"Apa yang aku persiapkan adalah mental, kedua memikirkan diri kita sendiri apa yang membuat kita bahagia bukan hanya diri sendiri tetapi sang janin dan suami," ujarnya.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR