Nakita.id - Gunung Semeru, yang terletak di dua kabupaten Malang dan Lumajang, Jawa Timur meletus pada Sabtu (4/12/2021).
Diketahui atap tertinggi Pulau Jawa tersebut meletus sekitar pukul 15.00 WIB.
Akibat dari letusan Gunung Semeru mengakibatkan munculnya awan panas dan debu yang menutup pemukiman warga.
Letusan Gunung Semeru juga membuat satu wilayah di kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mendadak gelap meskipun waktu menunjukan masih sore hari.
Dalam unggahan yang dibagikan akun Instagram @lumajangsatu memperlihatkan kondisi jalanan yang begitu gelap.
Seseorang yang berada di dalam bus mendokumentasikan suasana jalanan yang gelap ditambah dengan turunnya guyuran hujan.
Video tersebut menjelaskan warga di Kecamatan Pronojiwo juga terkena dampak dari letusan Gunung Semeru.
"Kawasan Kecamatan Pronojiwo- Candipuro kaki Gunung Semeru gelap dikarenakan letusan mengarah ke timur dan tenggara," ujar akun Lumajangsatu.
Dilansir Tribunnews peningkatan aktivitas Gunung Merapi ternyata telah terlihat sejak tadi malam.
Guguran lava kerap turun mengarah ke jalur lahar, di Desa Curah Kobokan, Kecamatan Pronojiwo.
Melalui laman resmi Kepala Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dalam Tribunnews terpantau dalam waktu 24 jam terakhir Gunung Merapi telah mengeluarkan letusan sebanyak 54 kali.
Erupsi dengan amplitudi 11-12 mm dengan durasi 85-130 detik.
Hingga sore hari tadi, Gunung Semeru masih mengeluarkan kepulan asap kebal.
Kepulan asap terlihat dari kawasan Puncak Jonggring Saloko.
Akibat dari letusan, beberapa kawasan di sekitar lereng gunung di Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro mengalami hujan abu.
Baca Juga: BMKG Beri Peringatan Keras Soal Potensi Banjir Rob hingga Gelombang Tinggi di Daerah Ini, Waspada!
Warga pun dihimbau untuk meninggalkan kawasan yang dinilai rawan seperti aliran sungai yang dikhawatirkan sebagai jalur lahar.
Warga diharapkan untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Sampai saat ini belum diketahui berapa desa yang terkena dampak akibat letusan Gunung Semeru.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR