Nakita.id - Ada sebagian pasangan yang ketika menikah ingin segera memiliki momongan.
Tetapi ada pula yang ingin menunda kehamilan untuk sementara waktu.
Faktor finansial hingga kesiapan mental menjadi alasan beberapa pasangan tak ingin terburu-buru memiliki anak.
Kehadiran sang buah hati memang harus dibicarakan secara matang oleh Moms dan Dads.
Baca Juga: Apakah Benar Nanas Bisa Mencegah Kehamilan? Ini Fakta Sebenarnya Menurut Ahli
Moms dan Dads berhak untuk memutuskan kapan waktu yang tepat untuk memiliki anak.
Untuk mencegah kehamilan yang tak direncanakan banyak berbagai macam cara yang bisa dipilih.
Salah satu cara yang dipercaya adalah nanas bisa mencegah kehamilan ketika pasangan belum siap memiliki anak.
Namun, apakah benar nanas bisa mencegah kehamilan?
Dilansir WebMD, belum ada bukti ilmiah yang dapat memastikan jika nanas bisa mencegah kehamilan.
Nanas kerap diperkirakan dapat membantu kontraksi dan mendorong serviks untuk mengendur.
Tetapi sepertinya tidak ada banyak bukti untuk mendukungnya.
Beberapa penelitian telah menunjukkan bromelain pada nanas dapat menyebabkan kontraksi rahim pada hewan tetapi hanya bila diterapkan secara langsung ke rahim.
Bahkan bromelain hanya menyebabkan kontraksi, tetapi bukan suatu pertanda terjadinya persalinan.
Jika Moms ingin mencegah kehamilan sebaiknya tanyakan pada dokter atau bidan adakah cara yang tepat untuk dilakukan.
Justru, nanas masih menjadi sumber nutrisi yang sangat baik untuk menjaga kesehatan bayi selama masa kehamilan.
Nanas kaya akan antioksidan seperti vitamin C yang ampuh mengurangi peradangan selama kehamilan.
Mengonsumsi nanas dengan takaran yang pas dan tidak berlebihan malah membantu bayi tetap sehat selama kehamilan berlangsung.
Nanas juga merupakan sumber folat yang baik.
Para profesional kesehatan malah merekomendasikan agar ibu hamil mendapatkan setidaknya 600 mikrogram folat setiap hari untuk mendukung kesehatan bayi.
Satu cangkir nanas mentah memiliki hampir 30 mikrogram folat.
Jadi kesimpulannya, belum ada penelitian ilmiah yang bisa membuktikan nanas bisa mencegah kehamilan.
Sengaja makan nanas untuk bisa mencegah kehamilan hanyalah sia-sia.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR