Nakita.id - Jus Nanas Buah Naga yang segar dengan tampilan cantik ini bisa kita hadirkan untuk menu penutup.
Jangan pakai ragu, langsung sajikan dan pasti bikin kepingin nambah.
BACA JUGA: Punya Warna Berbeda, Ternyata Buah Naga Jenis Ini yang Kaya Nutrisi
Waktu: 10 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan jus I:
1 buah nanas, dipotong-potong
200 ml air
2 1/2 sendok makan gula pasir
150 gram es batu
Bahan Jus II:
2 buah naga merah, dipotong-potong
200 ml air
2 1/2 sendok makan gula pasir
150 gram es batu
Cara Membuat Jus Nanas Buah Naga:
1. Jus I, masukkan nanas, air, gula pasir dan es batu. Blender hingga halus.
2. Tuang jus nanas ke dalam gelas hingga 1/2 tinggi gelas. Sisihkan.
3. Jus II, masukkan buah naga, gula, air, dan es batu ke dalam blender. Blender hingga halus.
4. Tuang jus buah naga di atas jus nanas sampai penuh.
BACA JUGA: Baru Tahu! Ternyata Makan Alpukat Dengan Susu dan Gula Itu Salah Besar!
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR