Nakita.id – Penyakit yang paling mematikan di seluruh dunia adalah kanker.
8,2 juta penderita kanker meninggal setiap tahunnya.
Tentu ini merupakan penyakit serius yang membutuhkan penanganan tepat.
BACA JUGA : Manfaat Tak Terduga Royal Jelly : Lawan Kanker Sampai Diabetes!
Penyakit kanker juga menyerang seorang perawat bernama Georgia yang berusia 24 tahun asal Inggris.
Awalnya, ia mengalami sakit kepala yang luar biasa dan memeriksakan diri ke dokter.
Dokter memberinya beberapa obat dan menyuruhnya pulang.
Namun, setidaknya seminggu dua kali ia bolak-balik ke rumah sakit karena sakit kepalanya tak kunjung sembuh.
Dokter lalu melakukan pemindaian karena curiga ada sesuatu yang tidak beres dengan tubuh Georgia.
BACA JUGA : Minuman Detoks ini Ampuh Hilangkan Racun dan Turunkan Berat Badan
Setelah dilakukan pemindaian, betapa terkejutnya Georgia dan sang dokter melihat seluruh tubuhnya telah terserang kanker.
Georgia didiagnosis menderita kanker limfoma Burkitt, sejenis kanker yang menyerang sel darah putih dan dapat tumbuh sangat cepat.
BACA JUGA : Tambahkan Bahan ini ke Nasi, Dijamin Tak Akan Buat Tubuh Gemuk
Perempuan ini mengaku awalnya tidak percaya mengidap penyakit ini, karena ia tidak mengalami penurunan berat badan, demam, atau kelenjar getah bening membengkak yang merupakan gejala penyakit serius ini.
“Saya tidak mengalami penurunan berat badan yang ekstrim, ruam, demam, dan keringat di malam hari. Bahkan, saya sangat sehat sebelumnya dan gemuk saat hamil,” kata Georgia.
“Ketika menyadari hasil pemindaian yang sangat buruk, satu-satunya hal yang membuat saya menangis adalah ketika saya harus memberi tahu kedua orangtua saya mengenai penyakit yang saya alami,” lanjut Georgia.
Dokter bahkan tidak percaya Georgia tampak begitu sehat dengan tubuh yang penuh kanker.
Georgia lalu menjalani tiga bulan kemoterapi dan suntikan ke tulang belakang seminggu sekali untuk mengobati kankernya.
Ia tampak begitu tegar dan yakin bila dirinya akan segera sembuh.
BACA JUGA : Lama Tak Terdengar Kabar, Begini Kondisi Baim yang Kini Jadi Santri
Georgia membagikan kisahnya untuk meningkatkan kesadaran akan tanda-tanda penyakit ini dengan harapan bisa menyelamatkan nyawa orang lain.
Beberapa gejala penyakit ini adalah adanya rasa sakit yang hebat di usus dan limfa karena kelenjar getah bening yang bengkak, ada benjolan di tubuh, mual, diare, pendarahan usus, atau kesulitan BAB yang hebat.
Bila ada salah satu tanda-tanda di atas jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter ya Moms.
Source | : | thesun.co.uk |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR