Nakita.id – Melawan penuaan tak melulu harus dengan perawatan, air beras ternyata juga bisa menjadi solusinya.
Penuaan merupakan salah satu hal yang wajar dialami oleh setiap orang.
Dibanding para pria, tanda-tanda penuaan di kulit biasanya akan lebih mudah terlihat pada kaum wanita.
Bahkan, tak sedikit wanita yang sudah mengalami penuaan di usianya yang masih terbilang muda.
Baca Juga: Cuma Bermodalkan Jahe Saja Kutu Beras Jelas Pergi dan Tak Akan Kembali, Ini Dia Cara Menggunakannya
Namun, kini Moms tak perlu khawatir. Sebab, penuaan ternyata bisa dilawan, lo.
Menariknya lagi, cara mencegah penuaan ini ternyata bisa menggunakan bahan alami, yaitu air beras.
Wah, bagaimana caranya ya, Moms?
Dianggap tidak berguna lagi, air beras pun sering kali dibuang.
Padahal, tahukah Moms, air beras ternyata memiliki manfaat yang luar biasa lo untuk kulit.
Salah satunya melawan tanda-tanda penuaan, seperti garis-garis halus dan kerutan di wajah.
Melansir dari laman Style Craze, air beras yang telah difermentasi rupanya mengandung antioksidan yang dipercaya mampu mencegah penuaan.
Baca Juga: Hanya Modal Bawang Putih dan Cabai, Dijamin Kutu Beras Hilang Tidak Tersisa
Hal ini pun telah dibuktikan dalam sebuah penelitian.
Dalam penelitian tersebut, terdapat 12 orang partisipan yang menggunakan masker yang terbuat dari ekstrak beras selama 28 hari.
Tak disangka, hasil dari studi tersebut menemukan bahwa kandungan antioksidan yang tinggi dalam beras ternyata mampu menghambat aktivitas elastase.
Sebagai informasi, elastase adalah salah satu enzim yang dapat merusak kulit.
Dengan menggunakan air beras, elastisitas kulit dapat terjaga sekaligus mencegah tanda-tanda penuaan.
Namun, apabila masih ragu dengan manfaat air beras untuk wajah, Moms bisa menggunakan cara alami lainnya kok untuk mencegah penuaan.
Melansir dari Kompas, berikut ini beberapa cara alami untuk mencegah penuaan:
- Menghindari stres
- Istirahat cukup
- Menghindari paparan sinar matahari langsung
- Mencukupi kebutuhan vitamin B dan C
- Menghindari alkohol dan rokok
Nah, itu dia Moms cara mencegah penuaan dengan air beras. Tertarik mencoba?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR