Nakita.id - Apakah Moms pernah menghadapi masalah dimana Si Kecil tidak bisa tidur di malam hari?
Masalah ini memang kerap kali dialami oleh banyak ibu baru.
Sampai-sampai, baik Moms maupun Si Kecil, tidak bisa mendapatkan kualitas tidur yang baik.
Padahal, ibu dan bayi perlu mendapatkan istirahat yang cukup di malam hari.
Hal ini dilakukan agar keduanya tetap bisa beraktivitas seperti biasa dalam keadaan segar.
Moms harus tahu, inilah beberapa alasan bayi tidak bisa tidur, seperti dirangkum dari Times of India.
1. Jam internal bayi tidak singkron dengan jadwal 24 jam
Tahukah Moms, bayi justru masih mengembangkan ritme sirkadiannya sendiri.
Sebagai informasi, ritme sirkadian adalah proses yang mengatur siklus tidur dan bangun tubuh seseorang.
Pada bayi, kemungkinan besar memerlukan waktu lebih dari 12 minggu untuk mempelajari perbedaan antara siang dan malam.
Baca Juga: Bingung Mengapa Bayi Sering Terbangun di Malam Hari? Ternyata Ini Penyebabnya
Bagaimana caranya? Moms bisa bawa bayi keluar rumah untuk mendapat pancaran sinar matahari.
Hal ini akan membuatnya tetap terjaga di siang hari dan membantunya mengatur ulang siklus tidur bayi, sehingga bayi bisa tidur sedikit lebih lama di malam hari.
2. Bayi kelaparan
Moms tentu tahu kalau bayi belum bisa berbicara maupun mengekspresikan diri.
Maka, Moms harus pintar-pintar menerjemahkan apa yang disampaikan oleh bayi.
Seperti ratapan, jeritan, hingga ketidakmampuan bayi untuk tidur.
Salah satu alasannya adalah lapar atau haus.
Perlu Moms ingat bahwa bayi perlu diberi makan sesering mungkin, meski sudah diberi makan 1-2 jam sebelumnya.
Baca Juga: Tanda Bayi Masih Lapar ASI Masih Sering Buat Moms Bingung? Yuk Simak Penjelasan Konselor Laktasi Ini
3. Bayi kelelahan
Moms, jangan terlalu sering mengajak Si Kecil beraktivitas di siang hari.
Hal ini akan membuatnya terlalu lelah, dan akhirnya menjadi sangat rewel.
Selalu perhatikan tanda-tanda bayi mengantuk.
Kemudian, coba bedong dia dengan selimut untuk membuatnya merasa nyaman.
4. Bayi merasa tidak nyaman
Berikutnya, Moms juga perlu mengecek bayi atau sekeliling terkait apa yang membuat bayi tidak nyaman.
Mulai dari suhunya, apakah terlalu hangat atau terlalu dingin.
Hingga popoknya, apakah terlalu ketat, terlalu basah, atau terlalu kotor.
5. Bayi menginginkan kehadiran ibunya setiap saat
Moms harus tahu, hubungan ibu dan anak itu sangat penting, apalagi saat anak masih berusia bayi.
Pasalnya, pada usia tersebut, bayi sangat mengandalkan ibunya untuk menenangkan dan memastikan agar bayi bisa tidur.
Sering-seringlah memeluknya, atau bahkan melakukan kontak kulit dengannya.
Itulah lima alasan bayi tidak bisa tidur. Semoga bermanfaat ya, Moms.
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR