4. Telur
Telur adalah makanan yang kaya akan protein, vitamin B12 dan B2, kolin, dan folat yang semuanya baik untuk membantu tumbuh kembang anak.
Moms bisa berikan telur sebagai finger food juga lo untuk bayi kita.
Namun, sebelum memberikan telur sebagai finger food untuk anak, pastikan telur sudah dimasak hingga benar-benar matang.
Karena telur setengah matang atau mentah mungkin saja masih mengandung bakteri Salmonella yang bisa menyebabkan bayi kita keracunan saat memakannya.
5. Daging
Daging kaya akan zat besi yang baik untuk mendukung pertumbuhan anak.
Sebelum disajikan, pastikan daging sudah dimasak hingga matang dan empuk.
Lalu, suwir daging agar lebih mudah dicerna dan dikonsumsi oleh anak ya, Moms.
Penulis | : | Debora Julianti |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR