Nakita.id – Moms setiap keluarga pasti memiliki cara masing-masing untuk mendidik anak.
Setiap orang tua pasti selalu ingin yang terbaik untuk anaknya dimasa depan.
Namun sering kali apa yang dipikirkan yang terbaik untuk orang tua, nyatanya tidak untuk anak.
Tanpa disadari, banyak orang yang berpikir bahwa menjadi orang tua terbaik adalah seperti orang tuanya di masa lalu dan meniru cara mereka mendidik anak.
Pengulangan pola ini bisa bersumber dari inner child masing-masing orang tua.
Seperti jika dahulu kita bisa dipukul orang tua agar menurut, hal tersebut juga kita turunkan kepada anak.
Padahal sebaiknya hal-hal seperti itu sudah mulai harus ditinggalkan, karena akan membawa dampak yang buruk kepada anak nantinya.
Namun ada juga diantara kita yang membebaskan anak, karena dulunya kita sangat dikekang oleh orang tua.
Ternyata hal ini juga tidak baik, karena anak bisa hidup terlalu bebas tanpa aturan.
Baca Juga: Terapkan Wise Parenting dengan 5 Prinsip Dasar Ini, Dijamin Anak-anak Bisa Jadi Lebih Terbuka
Menjadi orang tua memang bukanlah hal yang mudah, terutama dalam mendidik anak.
Melansir dari ParentCircle, berikut beberapa kesalahan mendidik anak yang bisa berpengaruh terhadap mental sang anak.
1. Over-Kritis
Banyak yang berasumsi bahwa pendampingan yang ketat dapat membuat anak-anak lebih baik.
Begitu anak melakukan kesalahan, mereka akan segera mengatakan kritik tajam dan menyudutkan sehingga membuat anak merasa tidak berharga sebagai manusia.
2. Membuat Anak Merasa Bersalah
Moms beberapa orang diantara kita, kerap kali melakukan silent treatment saat anak melakukan kesalahan.
Selain itu kita juga sebagai orang tua kerap kali meyudutkan dan membuat anak merasa bersalah.
Dalam jangka pendek, anak mungkin akan patuh, akan tetapi dalam jangka panjang, hal ini bisa merusak kesehatan mental anak.
Baca Juga: Penting untuk Diketahui Para Ayah, Begini Tips Mendidik Anak di Era Digital
3. Membuat Anak Terlalu Sibuk
Moms pasti kita mau yang terbaik untuk anak, salah satunya dalam bidang akademis.
Sehingga sebagai orang tua kita kerap kali membuat anak sibuk dengan memasukkan anak les dari selesai sekolah bahkan hingga malam hari.
Padahal, kelelahan ini bisa mengganggu kesehatan mental anak dan tidak sedikit anak yang justru menjadi penganggu di luar sana karena terlalu ditekan di rumah.
4. Melindungi Anak Dari Kesalahan
Tidak sedikit orang tua overprotective yang tidak mau anaknya menerima konsekuensi atas kesalahan yang dibuatnya dan rela melakukan apa pun.
Hal ini, akan menumbuhkan anak-anak menjadi orang yang tidak bertanggung jawab dan tidak mampu menghargai.
Dalam level yang lebih parah, anak akan tumbuh menjadi orang yang selalu denial bila kondisi yang terjadi tidak sesuai harapan.
Tentunya, hal ini tidak akan baik untuk kesehatan mentalnya karena anak tidak akan siap jika terkena masalah nantinya.
Penulis | : | Debora Julianti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR