Nakita.id – Kesadaran untuk membersihkan gigi perlu diajarkan sejak dini.
Kebiasaan merawat gigi dan mulut bisa dimulai sejak bayi berusia 4 bulan.
Moms bisa menggunakan kasa steril basah untuk membersihkan bagian dalam mulut anak sambil memberi sedikit pijatan pada gusi.
Karena pada usia tersebut anak belum membutuhkan pasta gigi untuk membersihkan giginya.
Namun ketika sudah menginjak usia 1 tahun, anak sudah harus menggunakan pasta gigi untuk membantu membersihkan gigi anak.
Karena ketika usia tersebut anak sudah mulai mengonsumsi makanan padat, sehingga membutuhkan pasta gigi untuk membersihkannya.
Sejak dini Moms sudah harus membuat anak menggosok giginya dua kali dalam sehari, ya.
Pagi sesudah sarapan dan malam sebelum tidur, sehingga anak akan merasa ada sesuatu yang kurang jika belum menggosok gigi terutama malam sebelum tidur.
Melansir dari Parent Kind, berikut beberapa cara yang bisa Moms lakukan agar anak mudah diajak untuk sikat gigi.
1. Biarkan Anak Memilih Sikat Gigi Sendiri
Moms bisa mengajak anak ke supermarket dan biarkan anak memilih sendiri sikat gigi yang ia mau.
Biasanya disana terdapat sikat gigi dengan bentuk dan warna yang berbagai macam sehingga dapat menarik perhatian anak.
Namun Moms perlu memperhatikan juga bahan sikat gigi yang dipilih anak, ya Moms.
Jangan sampai sikat gigi yang dipilih dapat melukai gusi anak nantinya.
2. Belikan Pasta Gigi Untuk Anak-anak
Pasta gigi untuk balita sebaiknya mengandung sangat sedikit fluoride dan bebas detergen serta tidak mengandung pemutih, sehingga tidak berbahaya bila tertelan oleh anak
Biasanya, pasta gigi anak tidak pedas dan ada cita rasa buah-buahan.
Walaupun begitu, jangan banyak-banyak menggunakan pasta gigi untuk anak, ya Moms.
3. Contohkan Gerakan Menyikat Gigi yang Benar
Anak cenderung suka meniru apa yang kita lakukan.
Saat menggosok gigi sebaiknya kita mencontohkan dan meminta anak untuk mengikuti apa yang kita lakukan.
Moms harus melakukan gerakkan yang baik dan benar saat menggosok gigi, agar anak juga tidak salah saat melakukan hal tersebut nantinya.
Karena gerakan yang salah bisa melukai gusi anak nantinya.
4. Sikat Gigi Bersama Anak Dengan Suasana Yang Menyenangkan
Moms ketika menyikat gigi sebaiknya menciptakan suasana yang menyenangkan, agar anak tidak bosan.
Menyikat gigi bisa menjadi hal yang mengesalkan bagi anak, terutama ketika anak sudah mengantuk dan tetap diminta untuk melakukan hal tersebut terlebih dahulu.
Maka dari itu Moms sebaiknya menciptakan suasana yang menyenangkan, agar anak bersemangat ketika akan melakukan kegiatan tersebut.
Penulis | : | Debora Julianti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR