Tahun 2020, sebanyak 149 juta balita di seluruh dunia memiliki masalah pada asupan nutrisi yang berujung pada stunting.
Bagaimana, sih, cara mengenali apakah si Kecil mengalami stunting atau tidak?
Cara yang paling umum, Moms bisa mengamati perkembangan tinggi anak.
Apabila anak tidak tumbuh tinggi sesuai dengan umurnya, bisa jadi anak mengalami stunting.
Melansir dari WHO, anak yang mengalami stunting, tinggi badannya cenderung di bawah standar deviasi yang ditetapkan oleh WHO.
Namun, tak hanya tinggi badan saja yang menjadi indikator anak mengalami stunting.
Tinggi badan memang jadi tolok ukur utama, namun ada beberapa hal lainnya.
Berikut adalah ciri lainnya ketika anak mengalami stunting:
1. Mengalami masalah pada pertumbuhan gigi
2. Performa akademik kurang baik
3. Berat badannya tidak ada perkembangan
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR